AMPANA, MERCUSUAR -Dalam rangka mengedukasi masyarakat akan pentingnya pemilu dan berdemokrasi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tojo Unauna (Touna) meresmikan rumah pintar pemilu, bertempat di Desa Sansarino, Senin (6/8/2018).
Rumah pintar pemilu KPU Touna itu diresmikan oleh Ketua KPU Provinsi Sulteng, Tanwir Lamaming, didampingi oleh ketua dan anggota Komisioner KPU Touna, Komisioner Panwaslu Touna, Kadis Dukcapil dan Sekretaris KPU Touna, Kaban Kesbangpol Touna, para Kepala Sekolah SMA, dan puluhan siswa.
Ketua KPU Touna, Dirwansyah Putra, mengatakan konsep Rumah Pintar Pemilu menjadi penting untuk menjawab kebutuhan pemilih dan masyarakat umum akan hadirnya sebuah sarana untuk menjadi museum pemilu sebagai pusat pendidikan pemilu di Touna.
“Karena kami menyadari betapa pentingnya partisipasi masyarakat dalam pemilu yang diadakan khususnya di Touna, dimulai dari pemilihan anggota legislatif, pemilihan presiden dan pemilihan kepala daerah,” kata Dirwansyah Putra.
Menurutnya, hal ini tidak terlepas dari peran serta masyarakat yang menjadi sasaran KPU Touna dalam hal meningkatkan kesadaran dalam menyalurkan aspirasi politik pada hari pemungutan suara.
“Makanya pada tahun ini, KPU Touna dipercayakan oleh KPU RI untuk membuat sarana yaitu rumah pintar pemilu. Dengan diresmikan rumah pintar pemilu dapat menjadi sarana pendidikan yang baik bagi keberhasilan demokrasi,” jelasnya.
Ketua KPU Sulteng, Tanwir Lamaming, menjelaskan rumah pintar pemilu merupakan upaya mengedukasi kepada para pemilih dan masyarakat akan pentingnya berdemokrasi.
“Di rumah pintar nanti akan berisi berbagai informasi terkait pemilu berupa buku dan riset-riset terkait pemilu dari masa ke masa,” terangnya.
Dia berharap dengan peresmian rumah pintar dapat meningkatkan partisipasi masyarakat pada pemilu ke pemilu. DEL