Ahmad Agung merupakan salah satu atlet Kota Palu yang akan tampil pada ajang Porprov Banggai. Agung mengaku sangat bangga bisa mewakili Kota Palu pada ajang sekelas Porprov.
“Ini merupakan kesempatan emas buat saya dalam membuktikan prestasi pada Kota Palu, karena Biliar merupakan salah satu olahraga yang sangat saya gemari, makanya dengan menjadi Atlet Kota Palu merupakan salah satu bentuk kebanggaan saya. Saya berupaya memaksimalkan peluang untuk bisa membawa pulang medali,”jelasnya.
Menurutnya menjadi Atlet Kota Palu memang tidak mudah karena ada banyak pebiliar di Kota Palu, olehnya peluang bisa mewakili daerah ke porprov akan dia maksimalkan dengan menampilkan yang terbaik, sehingga bisa meraih prestasi dan membanggakan daerah dan keluarga. UTM