Brigjen TNI Farid Makruf, Jamin Pilkada Aman dan Damai

IMG-20200908-WA0022

Danrem 132/Tdl, Brigjen TNI Farid Makruf memastikan proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Sulteng berjalan aman dan damai. Hal ini dikatakanya usai gelar pasukan pengamanan Pilkada di Mapolda Sulteng, Senin (7/92020).

Sebanyak 1.059 personel TNI diturunkan untuk mengamankan Pilkada. Setiap personel akan ditempatkan di lokasi pemungutan suara yang berpotensi mengancam keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

“Kami dari TNI sifatnya mendukung pengamanan Polri dalam proses Pilkada. Kami sudah siapa dengan segala personel dan peralatan. Saya pastikan Pilkada tahun ini berjalan aman dan damai,”kata Danrem.

Ia menambahkan, masyarakat Sulteng sudah bijak menanggapi setiap persoalan yang terjadi disetiap tahapan pilkada. Olehnya, jika ada permasalahan segara dilaporkan kepada aparat setempat untuk ditindaklanjuti.

“Saya pikir masyarakat kita sangat arif dan bijaksana menanggapi persoalan. Jangan grasah-grusuh. Tanggapi dengan baik, dan selesaikan dengan baik-baik,”harapnya. IKI

Pos terkait