Tim MTs Annur Buuts Kota Palu yang terdiri dari tiga siswa bernama Titi Mutiah Imamah, Fauzah Musfirah Musawir, dan Putri Luthfia Rizal, berhasil meraih juara satu pada ajang Investors Day atau Inovasi Penemuan Siswa tingkat intenasional, yang dilaksanakan di Thailand, pada 2 – 6 Februari 2023 lalu. Pada ajang tersebut, mereka berhasil membuat inovasi penemuan berupa lumut, untuk peredam suara secara alami di berbagai bangungan, mulai rumah, bangunan sarang burung walet hingga berbagai lainnya.***