Kapolda Sulteng Irjen Pol Abdul Rakhman Baso, memberikan arahan terhadap seluruh personl Polda Sulteng saat apel pagi di halaman Mapolda Sulteng baru Jalan Seokarno-Hatta, Senin (1/2/2021).
Kapolda menyampaikan, pergantian pimpinan tertingi di institusi Polri telah dilaksanakan dani Kapolri dijabat oleh Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo. Diharapkan apa yang menjadi perintah dan kebijakan hendaknya seluruh personel tetap tunduk dan patuh menjalankanya.
Ia mengingatkan kalau setiap anggota Polri tetap berpedoman Satya Ha Prabu, setia kepada Negara dan pimpinanya.
Bahkan untuk sinergitas dengan TNI, Kapolri telah melakukan komunikasi intens dengan Panglima TNI. Menurutnya, sinergitas dan soliditas antara TNI dan Polri harus dimulai dengan komunikasi, selanjutnya harus dikordinasikan dan diimplementasikan. Tiga unsur itulah yang dapat mempererat soliditas dari tingkat atas sampai kepada tingkat paling bawah.
“ Di Sulteng sinergitas sudah terjalin dengan baik dan hendaknya kedepan semakin solid. Dalam beberapa operasi kepolisian digelar dan selalu melibatkan unsur TNI, terutama operasi yang sifatnya terpusat. Seperti baru-baru ini Ops Mantap Praja di Sulteng juga melibatkan unsur TNI, hasilnya selama digelarnya tahapan Pilkada serentak situasi dapat dikendalikan dan hasilnya sangat kondusif,”terangnya .IKI