LUWUK, MERCUSUAR – Bhayangkari dan Yayasan Kemala Bhayangkari cabang Banggai menggelar aksi bakti sosial (baksos), dengan membagikan paket sembako kepada Warakawuri, di Aula Mapolsek Luwuk, Selasa (27/12/2022).
Kegiatan yang dipimpin langsung Ketua Bhayangkari Cabang Banggai, Ny. Ria Yoga itu, sebagai bentuk kepedulian Bhayangkari terhadap Warakawuri Polri yang berada di Kabupaten Banggai.
Usai kegiatan itu, Ny.Ria Yoga mengatakan, kegiatan baksos ini adalah bentuk perhatian Bhayangkari, guna membantu meringankan sebahagian beban hidup sehari-hari mereka.
“Berbagi tali asih ini merupakan wujud perhatian dan kepedulian kami kepada Warakawuri,” kata Ny.Ria Yoga.
Ny. Ria Yoga berharap, paket sembako yang diserahkan itu, sebagai ikatan persaudaraan dan jalinan kasih di antara Bhayangkari dan Warakawuri.
“Semoga bingkisan sembako ini dapat bermanfaat bagi mereka.Jangan dilihat dari isi atau harganya,akan tetapi hal ini kami beri sebagai ikatan persaudaraan dan jalinan kasih,” tandasnya. */PAR