Kapolres Banggai dan Dandim, Salat Subuh Bersama Komunitas Bikers

LUWUK, MERCUSUAR – Kapolres Banggai, AKBP Yoga Priyahutama bersama Dandim 1308/LB, Letkol Inf. Donny Gerdinand melaksanakan salat subuh berjemaah di Pantai Wisata Desa Pulo Dua, Kecamatan Balantak Utara, Kabupaten Banggai, Minggu (13/11/2022).

Kegiatan yang digelar komunitas Bikers Subhan Luwuk tersebut, juga diikuti Kapolsek Balantak, Iptu Hasan bersama anggota, Koramil dan masyarakat sekitar. Usai salat, para jemaah mendengarkan tausyiah dari Ustaz Muhammad Mu’az Rizki.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian tali asih dari Komunitas Bikers Subhan Luwuk, yang diserahkan secara simbolis oleh Kapolres Banggai dan Dandim 1308/LB.

Terpisah, Kasi Humas Polres Banggai, Iptu Al Amin S. Muda mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka menjalin silaturahmi serta sinergitas antara TNI-Polri bersama masyarakat.

“Kegiatan ini juga sebagai wujud dalam menjalin sinergitas bersama elemen masyarakat, sehingga tercipta silaturahmi yang baik,” katanya.

Pada kesempatan itu juga, kata Al Amin, Kapolres Banggai, AKBP Yoga meminta peran serta masyarakat dalam memberantas peredaran minuman keras (miras) dan narkoba, yang dianggap menjadi faktor pemicu terjadinya aksi krminalitas.

“Polres Banggai akan selalu memberikan pelayanan yang terbaik dan menindak lanjuti setiap informasi dari masyarakat,” tutupnya.*/PAR

Pos terkait