Kapolres Banggai, Resmikan Rumah Imam dan Marbot Masjid Ar-Rahman

BANGGAI, MERCUSUAR – Kapolres Banggai, AKBP Ade Nuramdani meresmikan pembangunan rumah Imam dan marbot Masjid Ar-Rahman Mapolres Banggai, Senin (26/2/2024).

Rumah imam dan marbot itu terletak di lingkungan Kantor Polres Banggai, dengan luas bangunan 7×8 meter persegi dengan 2 kopel, 2 kamar tidur, ruang tamu, ruang keluarga, dapur dan kamar mandi.

Dalam sambutannya, Ade Nuramdani mengatakan pembangunan rumah imam dan marbot tersebut dilakukan kurang lebih empat bulan, yang dimulai sejak Juli 2023 dengan biaya sebesar Rp469.291.820.

“Sumbernya dari swadaya dan partisipasi jajaran Polres Banggai yang beragama Islam, maupun beberapa personel nonmuslim,” kata Ade.

Desain rumah imam tersebut, lanjutnya, dibuat konsep modern dan minimalis, karena terletak di depan gedung perkantoran, sehingga 95 persen mengikuti bentuk bangunan yang ada, agar serasi dengan lingkungan. 

“Tentunya ini merupakan rumah singgah atau fasilitas, yang nantinya akan diberikan kepada siapa saja yang menjadi imam dan marbot di Masjid Polres Banggai,” ujarnya.

Ade juga menyampaikan terima kasih dan mengapresiasi seluruh personel Polres Banggai, yang telah berpartisipasi dalam mewujudkan pembangunan tersebut.

“Semogga menjadi amal jariyah di kemudian hari,” tandasnya.

Di akhir kegiatan, dilakukan baca doa, gunting pita, serta pemotongan tumpeng. Kapolres turut menyerahkan bantuan 2 unit AC dan 2 buah tempat tidur. */PAR

Pos terkait