Organda Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas

BANGGAI, MERCUSUAR – KBO Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Banggai, Ipda Yoberson Tandondo didampingi Kanit Kamsel, Aiptu Saripudin menghadiri pembukaan Musyawarah Cabang (Muscab) VII Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Organisasi Pengusaha Angkutan Darat (Organda) Kabupaten Banggai, Banggai Laut dan Banggai Kepulauan tahun 2023, di Kantor Camat Luwuk, Selasa (10/10/2023).

Pada kesempatan itu, Ipda Yoberson menyampaikan, Polres Banggai mendukung penuh Muscab Organda tiga Kabupaten tersebut. Kepada seluruh unsur Organda, baik tingkat DPC dan DPD, ia mengajak untuk lebih lebih tertib dalam berlalu lintas, serta selalu menjadi pelopor keselamatan dalam berlalu lintas.

Dengan kehadiran Organda, bersama Dishub dan Satlantas Polres Banggai, lanjutnya, diharapkan dapat bersama-sama berkolaborasi untuk mengaktifkan terminal, dan menjadikannya sebagai pusat kegiatan pelayan transportasi darat.

“Aktifkan terminal sesuai fungsinya, karena banyak kendaraan umum yang menolak masuk terminal dan memilih parkir di bahu jalan,” kata Yoberson. */PAR

Pos terkait