BANGGAI, MERCUSUAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banggai melalui Dinas Perdagangan menerima hibah 100 lapak dari pengusaha Shopping Mall, Hendrik G Lyanto di pelataran Shopping Mall, Kamis (28/3/2019) pekan lalu.
Penyerahan hibah pada rangkaian peringatan Hari Konsumen itu, sekaligus peluncuran Elektronik Lunas Retribusi (E-LURE).
Bupati Banggai, Herwin Yatim mengatakan hal itu merupakan upaya pemerintah agar pedagang pasar malam dapat mengelola jasa usahanya dengan tenang. Sebab jika di lokasi saat ini pedagang dijamin tidak tenang, karena tidak memenuhi standar , tidak nemenuhi aturan yang ada dan tidak bemartabat.
Olehnya itu, tiga bulan pertama sejak terpilih ia dan Wakil Bupati sudah beberapa kali mengundang warga untuk berkoordinasi dan bersilaturahmi guna menyampaikan ide-ide hingga dapat berpikir jangka panjang.
“Jadi pejerintah bukan mau cari susahnya masyarakat, kita pemerinta ketika dipilih diberikan amanah cari supaya rakyat tenang. Kalau sebagai pedagang mesti diberikan ketenangan dan diberikan kepastian hukum, karena kalau punya tempat (berdagang) tidak sesuai aturan dan melanggar tata ruang, pasti tidak tenang. Betul hari ini untung, tapi untuk apa kalau lima tahun kita digusur dan tidak ada alternatif,” jelas Bupati.
Pada saat itu, kata Bupati, pihaknya koordinasi dengan Hendrik G Lyanto, hingga akhirnya membantu dan menyediakan 100 lapak bagi pedagang pasar malam. “Semua biaya pribadinya dan Pemda mengucapkan terima kasih,” kata Bupati.
Sementara itu, Kepala Dinas Perdagangan Banggai, Hasrim Karim mengatakan bahwa peringatan Hari Konsumen ini merupakan momentum yang sangat strategis bagi Dinas Perdangan Banggai. Sebab mampu meluncurkan pembayaran sistim Elektronik Lunas Retribusi (R-LURE).
“Ini adalah Inovasi yang didorong oleh Bupati dan Wakil Bupati Banggai, agar supaya Dinas Perdagangan mampu mengatasi setiap kebocoran retribusi pasar yang ada di 11 pasar di wilayah Kabupaten Banggai,” katanya. MAM