BANGGAI, MERCUSUAR – Hasil pemeriksaan luar tim medis Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) terhadap jenazah Yusron Nurkholis yang ditemukan tewas di kamarnya di kamp pekerja BTN Bukit Mambual Kecamatan Luwuk Selatan, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuhnya.
Lokasi tempat ditemukannya pria yang beralamat Dusun Kebokuning RT 001/003 Kelurahan/Desa Sawangan, Kabupaten, Magelang, Jawa Tengah itu, juga telah dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) oleh tim Inafis Satreskrim Polres Banggai, Selasa (17/9/2019).
“Keterangan keluarga melalui telepon bahwa telah mengiklaskan kematian almarhum dan meminta untuk segera dimakamkan di Luwuk melalui bantuan PT Pratama Indobumi Celebes selaku pengembang BTN Bukit Mambual,” kata Kapolres Banggai, AKBP Moch Sholeh melalui Kasat Reskrim AKP Pino Ary.
“Pihak keluarga meminta untuk tidak diproses atau otopsi,” tambahnya.
Kronologi penemuan jenazah Yusron, lanjut Kasat, berawal sekira pukul 09.00 Wita saksi Ketut Suparta mendapat kabar dari istrinya bahwa ada yang tidur mendengkur, hingga tidak lama kemudian saksi mendatangi kamar almarhum untuk mengecek.
Ketika melewati kamar almarhum saksi memanggil-mangil almarhum, namun tidak menyahut, hingga ia memanggil teman-temannya untuk memastikan kondisi almarhum. “Menurut keterangan saksi bahwa almarhum sebelum ditemukan meninggal sempat mandi dan kemudian masuk kamar,” tutup Kasat.MAM