BANGGAI, MERCUSUAR – Polsek Batui, Polres Banggai, Polda Sulteng, memberikan bantuan berupa paket sembako pada suami istri (Pasutri) lanjut usia (Lansia) yang berekonomi lemah di Desa Sukamaju I, Kecamatan Batui Selatan, Jumat (2/10/2020).
Sementara Kepala Desa (Kades) Sukamaju I menyerahkan bantuan berupa uang tunai.
Pasutri lansia yang memperoleh bantuan dari Polsek Batui dan Kades Sukamaju I, yakni Basrin (71) yang menderita penyakit stroke dan lumpuh serta Suyat (61) mengalami sakit pada kaki sebelah kanan hingga tidak bisa beraktifitas.
Kapolsek Batui Iptu Yoga Widata menjelaskan bahwa sembako yang diberikan merupakan hasil uluran tangan personel Polsek Batui dikumpulkan untuk membantu warga yang berekonomi lemah ditengah pandemi COVID-19.
“Ini merupakan sebagai bentuk kepedulian Polri dan Pemerintah desa kepada warga kurang mampu di masa pandemik COVID-19,” ujarnya.
Kapolsek berharap bantuan dari Polsek Batui dan Kades Sukamaju I membantu meringankan beban hidup sehari-hari, terutama pasutri lansia tersebut. “Tugas Polri bukan hanya menangkap penjahat saja, tetapi selalu hadir membantu warga berekonomi lemah,” tegasnya. PAR