Polsek Batui Gelar KRYD

KRYD-b47dcb20
Polsek Batui mengamankan seorang pengendara sepeda motor, lantaran kedapatan membawa senjata tajam (sajam) jenis badik, saat menggelar razia di Jalan Trans Sulawesi, Kelurahan Tolando, Kecamatan Batui, tepatnya di depan Mapolsek Batui, Sabtu (20/8/2022). FOTO: DOK POLSEK BATUI

LUWUK, MERCUSUAR – Polsek Batui mengamankan seorang pengendara sepeda motor, lantaran kedapatan membawa senjata tajam (sajam) jenis badik, saat menggelar razia di Jalan Trans Sulawesi, Kelurahan Tolando, Kecamatan Batui, tepatnya di depan Mapolsek Batui, Sabtu (20/8/2022).

Kapolsek Batui, Iptu Andriansyah Arthadana mengatakan, saat itu pihaknya tengah melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD), dengan sasaran miras, narkoba, sajam, handak, DPO dan pengendara yang tidak tertib berlalu lintas. 

“Barang bukti sajam jenis badik ditemukan di dalam tas milik pria ini,” kata Kapolsek. 

Pelaku pun langsung diamankan bersama barang bukti sajam ke Mapolsek Batui, guna dimintai keterangannya lebih lanjut. 

“Pelaku yang membawa sajam ini kita amankan dan diserahkan kepada unit Reskrim untuk dimintai keterangannya,”ujarnya. 

Selain mengamankan sajam, polisi juga mengamankan sebanyak lima unit sepeda motor yang tidak tertib berlalu lintas, seperti tidak pakai helm, tidak membawa STNK dan SIM. 

“Bagi pemilik kendaraan yang akan mengambil kembali kendaraannya harus memperlihatkan SIM, STNK dan melengkapi seluruh komponen kendaraannya,” pungkasnya.*/PAR

 

Pos terkait