Bangga Perkuat Voli Sulteng di Popwil

8B40C6B5-18A4-4656-B023-1BADAA981AC1

PALU, MERCUSUAR- Bolavoli merupakan cabang olahraga yang paling digemari di Kabupaten Parigi Moutong. Maka tak mengherankan kalau daerah tersebut banyak melahirkan atlet Bolavoli yang sering menjadi tulang punggung Sulawesi Tengah di berbagai even. Salah satu nama yang kembali menghias skuad Sulteng adalah Ni Luh Jeny Rusita.
Remaja kelahiran Desa Tolai 27 April 2003 ini berposisi sebagai spiker atau tukang smash karena mempunyai tinggi badan 173 yang terbilang jangkung untuk ukuran anak perempuan seusianya.
Kepada Mercusuar, Jeny panggilan akrab pelajar SMA Negeri 1 Balinggi ini mengaku senang dan bangga bisa bergabung di tim Popwil Sulteng.
“ Senang bisa masuk dalam tim. Dan hal ini menjadi sebuah pengalaman berharga bagi saya agar bisa lebih mengembangkan kemampuan. Jujur saya tak menyangka bisa dipanggil memperkuat Sulawesi Tengah,” ujar Jeny.
Jeny dan atlet lainnya saat ini berada di kompleks Asrama Haji Transit Palu dalam rangka Training Center ( TC) atlet Sulawesi Tengah menuju Pekan Olahraga Pelajar Wilayah (POPWIL) V Manado.CLG

Pos terkait