JAKARTA, MERCUSUAR – Direktur Utama PT. Bank Sulteng, Rahmat Abdul Haris mengemukakan, Bank Sulteng di Jakarta telah beroperasi sejak 15 April 2016 lalu di Lantai 2 Gedung Arthaloka, Jakarta. Namun, peresmian gedung kantor Bank Sulteng, baru dilakukan Jumat (28/5/2021) pagi oleh Gubernur Sulteng, Longki Djanggola bersama Gubernur Sulteng terpilih, Rusdy Mastura di salah satu hotel di Jakarta.
Peresmian kantor Bank Sulteng di Jakarta hari ini, merupakan hadiah di akhir masa jabatan Gubernur Longki kepada Bank Sulteng.
“Ini juga menjawab harapan masyarakat Sulteng yang terus mengharapkan kehadiran layanan PT. Bank Sulteng di Jakarta,” ujar Rahmat Abdul Haris.
Ia melaporkan, dalam 8 tahun terakhir, pertumbuhan posisi giro periode 31 Desember 2012 sebesar tercatat sebesar Rp1,373 triliun, bertumbuh hingga 30 April 2021 sebesar Rp8.154 triliun.
Laporan asset per Maret 2021 terungkap, total asset Bank Sulteng 2018, tercatat sebesar Rp 6.042.682.141.027. Di tahun 2020 menjadi Rp 8.349.647.088.206 atau naik sebesar 38,18 persen. Sedangkan modal inti tahun 2018 dari Rp 743.409.353.318 di tahun 2020 meningkat menjadi Rp 1.035.135.563.715atau naik sebesar 39,24 persen.
Kemudian dana pihak ketiga tahun 2018 dari Rp 3.669.505.866.524 di tahun 2020, meningkat menjadi Rp 6.008.065.458.997 atau naik sebesar 63,73 persen. Kemudian kredit yang diberikan pada tahun 2018 sebesar Rp 3.464.398.583.363 menjadi Rp 4.590.418.490.481 atau naik sebesar 32,50 persen.
Laba Bank Sulteng sebelum pajak tahun 2018, dari jumlah Rp 108.572.344.133 di tahun 2020, meningkat menjadi Rp 184.410.189.063 atau naik sebesar 39,24 persen.
“Dengan pertumbuhan tersebut terjadi peningkatan kinerja dari pelaksanaan pengelolaan Bank Sulteng tahun 2020, walaupun di masa mewabahnya pandemi covid 19,” katanya.
Sementara itu, peresmian Gedung PT. Bank Sulteng KFNO Jakarta oleh Gubernur Longki, selain dihadiri Gubernur terpilih, Rusdy Mastura, juga dihadiri pimpinan DPRD Sulteng, para kepala daerah se Sulteng dan 42 nasabah corporate dan Komisaris PT. Mega Coorporasi dan kepala OPD lingkup Pemprov Sulteng.
“Terima kasih, manajemen Bank Sulteng sudah dapat menjawab harapan masyarakat Sulteng, untuk dapat melayani nasabah di Jakarta. Lokasinya sangat strategis, karena berada di Thamrin Thamrin City Residen,” ujar Gubernur Longki.
Diketahui, Thamrin City atau disingkat Thamcit, adalah salah pusat perbelanjaan di Jakarta.Warga dari berbagai daerah di Indonesia, menjadikan Thamcit sebagai salah satu tempat favorit untuk berbelanja.
Hadir dalam peresmian tersebut, para bupati dan perwakilan wali kota, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. BOB