Pencapaian 17 Tahun Alfamidi Melayani Indonesia

MERCUSUAR – Prestasi tak pernah berhenti datang, PT Midi Utama Indonesia atau Alfamidi semakin menguatkan posisinya dalam dunia industri ritel. Bisnis ritel Alfamidi didirikan sejak tahun 2007 artinya hingga saat ini sudah 17 tahun Alfamidi hadir melayani masyarakat Indonesia dengan menyediakan kebutuhan pokok dan sehari-hari, menciptakan suasana ramah bagi keluarga dan masyarakat saat berbelanja.

Dalam perjalanan panjangnya, berbagai macam program dan inovasi telah dihadirkan oleh Alfamidi mulai dari komersil, sosial, hingga pendidikan. Terdapat 17 program dan inovasi selama 17 tahun Alfamidi berdiri, di antaranya lebih dari 1.781.613 transaksi pelanggan terlayani melalui aplikasi Midi Kriing tentunya inovasi ini memudahkan konsumen berbelanja tanpa harus keluar rumah, 14.000 kantong darah terkumpul dari program donor darah rutin di berbagai cabang, hingga pembangunan Alfamidi Class guna mendukung pendidikan vokasi Indonesia pada 51 SMK di 15 Provinsi dan lain sebagainya.

Selama kurun tiga tahun terakhir, Alfamidi telah meraih 14 penghargaan dengan skala nasional. Salah satunya PT Midi Utama Indonesia Tbk (Alfamidi) meraih penghargaan sebagai Perusahaan terbaik kategori Perusahaan Modal Dalam Negeri (PMDN) Berskala Besar dari Kementerian Ketenagakerjaan dalam penghargaan Naker Award 2023.

Penghargaan ini diberikan kepada perusahaan yang berhasil menjalanan dan mengembangkan bisnisnya sekaligus berkontribusi terhadap pembangunan ketenagakerjaan nasional.

Velina Yulianti selaku Managing Director Alfamidi mengatakan bahwa Alfamidi merasa terhormat atas raihan belasan penghargaan ini.

“Ini adalah wujud komitmen panjang kami, 14 penghargaan kami raih dalam kurun waktu tiga tahun. Semua penghargaan ini bukan perjalanan yang mudah, selama 17 tahun berdiri, membangun reputasi perusahaan, didukung dari seluruh insan PT Midi Utama Indonesia Tbk, mengantarkan kami meraih pencapaian besar ini.” katanya,Selasa (27/8/2024). ABS/*

Pos terkait