INTI Sulteng Serahkan Bantuan 220 Pelindung Wajah

IMG-20200409-WA0010

  

PALU, MERCUSUAR – Pengurus Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI) Sulawesi Tengah kembali menyalurkan bantuan. Kali ini bantuan yang disalurkan berupa alat pelindung wajah (faceshield) sebanyak 220 buah.

“Alat ini seperti kaca helm dan dibuat dari bahan plastik, dapat melindungi wajah atau bagian depan sehingga dapat mengurangi risiko virus penularan. Kami berharap bantuan ini dapat bermanfaat,” kata Humas Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI) Sulawesi Tengah, Tasman Banto yang mendampingi William Chandra, bendahara INTI, ketika menyerahkan alat itu di beberapa tempat, kemarin.

Menurut William, selain disalurkan ke beberapa rumah sakit untuk petugas kesehatan, kemarin juga diserahkan ke Korem 132 Tadulako, Polres Palu, Kodim Donggala, Polres Donggala, Batalyon Infantri 711 Raksatama, dan Polres Sigi.

Menurutnya, alat pelindung wajah itu dibuat oleh karyawan Hotel dan Restoran D’Kalora yang kemudian diserahkan ke INTI untuk disalurkan. “Ini buatan sendiri, kebetulan bahannya tersedia,” katanya.

Di Korem 132 Tadulako, alat pelindung wajah diterima Danrem Kol Inf Agus Sasmita di ruang kerjanya. Ia mengapresiasi penyerahan bantuan itu dan sampai sekarang terutama petugas medis masih serba kekurangan alat pelindung diri (APD).

Agus Sasmita menyampaikan ucapan terima kasih atas kepedulian pengurus INTI. Hal itu menggambarkan wujud nyata kepedulian untuk memutus dari virus corona. Bantuan ini sangat bermanfaat,” katanya.

Hal senada juga dikemukakan Kapolres Palu, AKBP Moc Soleh dan Komandan Kodim 1306 Donggala, Kol Inf Widya Prasetyo. “Terima kasih atas perhatiannya, bantuan ini kami akan manfaatkan dengan sebaik-baiknya semoga bermanfaat untuk memerangi virus corona,” kata keduanya secara terpisah.

Demikian pula Komandan Batalyon Infantri 711 Raksatama maupun Kapolres Sigi, AKBP Andi Batara juga berterima kasih kepada INTI atas bantuan itu.MAN

Pos terkait