Masih Sulit Dapat BBM di SPBU

08

PALU, MERCUSUAR – Hingga Rabu (13/2) siang para pemilik kendaraan masih sulit mendapatkan bahan bakar minyak (BBM) di SPBU di Kota Palu. Bila ada, itu pun terjadi antrean panjang kendaraan di sekitar SPBU.

Di SPBU di Jalan Kartini, misalnya. Sampai siang terjadi antrean panjang roda empat untuk mengisi bahan bakar. Sementara di SPBU di Jalan Yos Sudarso tampak tak ada kegiatan sama sekali .

Sementara PT Pertamina Sulawesi Tengah mengatakan kapal tenker yang mengangkut ribuan ton BBM untuk kebutuhan masyarakat di Palu, Donggala dan Sigi sudah tiba, sehingga distribusi BBM ke SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum) dipastikan kembali normal mulai kemarin.
“Hari ini pasokan BBM ke SPBU di Kota Palu sudah lancar sehingga bisa mengurai antrean,” kata Manager Communication dan CSR PT Pertamina Sulteng, Roby Hervido, di Palu, Rabu.
Ia mengatakan kapal tengker membawa BBM sebanyak 2.000 kiloliter (KL) pertamax dan 3.100 kl premium serta 2.200 kl biosolar sudah merapat di dermaga Terminal BBM Donggala.
Dia juga mengatakan, Pertamina telah melakukan alih suplai BBM dari terminal BBM di Kabupaten Poso ke Kota Palu dengan menggunakan transportasi darat.
Langkah tersebut dilakukan guna memenuhi kebutuhan masyarakat Palu yang cenderung terus meningkat pasca bencana alam gempa bumi dan tsunami yang terjadi pada 28 September 2018.
Terjadinya keterlambatan pasokan BBM dari kilang minyak Balikpapan menuju Palu dan Donggala dikarenakan kapal tengker yang sebelumnya mengangkut BBM mengalami gangguan mesin.
Pihak pertamina akhirnya mengganti dengan kapal tengker lainnya agar tidak terjadi kelangkaan BBM berlarut-larut.
Dia mengaku hingga kini masih terlihat antrean panjang kendaraan di setiap SPBU yang ada di Kota Palu. Hal itu dikarenakan distribusi BBM jenis pertamax dan bisolar belum masuk ke SPBU.
“Tapi jika semua jenis BBM sudah masuk ke SPBU, dipastikan tidak akan ada lagi antrean BBM di SPBU,” ujarnya dikutip dari Antara.
Edy, seorang pengendara sepeda motor mengatakan untuk mendapatkan BBM premium di SPBU harus antre terlebih dahulu.

“Kalau tidak antre ya tidak akan dapat BBM, sebab BBM di tingkat pengecer yang dijual menggunakan botol juga habis,” kata dia.
Satu-satunya cara agar bisa dapat BBM, maka harus sabar antrean.
Menurut petugas SPBU, kemungkinan besar sore hari pengendara tidak lagi antrean karena stok semua jenis BBM sudah masuk.MAN

Pos terkait