Pesan Takziah Gubernur DKI Atas Wafatnya Habib Saggaf

gubernur-a7fe8858
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Innalillahi wa inna ilahi rajiun.

KELUASAN pengetahuannya tak dapat lagi kita kejar. Kedalaman pengalamannya tak dapat lagi kita gali. Keteduhan kebijaksanaannya tak dapat lagi kita mintai. Kelembutan wajahnya dan kehalusan tangannya tak bisa lagi kita salami dan ciumi.

Ya, kita tidak dapat lagi mendapatkan semua itu. Dan, Habib Saggaf Al Djufri, guru dan orangtua kita semua, Allah lebih menyanginya. Hari Selasa, 3 Agustus 2021, beliau telah berpindah ke sisi Allah.

Beliau yang telah menghabiskan waktunya untuk mengajar, untuk bertasbih kepada Allah SWT. Meninggalkan amal jariah, yang sulit ditiru jamaahnya yang datang dari berbagai tempat, dari seluruh penjuru mata angin.

Murid-muridnya tersebar di seluruh penjuru dunia. Lembaga pendidikannya mengakar sekaligus membahana. Kita tahu bersama, Allahu yarham meneruskan jalan kakeknya.

Seorang wali Allah di bumi Celebes, Guru Tua Sayyid Idrus bin Salim Al Jufri. Bila sang kakek mendirikan Al Khairaat, maka bakat arahan dan bimbingan Allahu yarham Habib Saggaf, Lembaga Pendidikan Islam yang berpusat di Palu ini telah berkembang sedemikian rupa, dan telah menjadi rujukan penting umat Islam khususnya di belahan timur negeri ini.

Manfaatnya secara nyata telah dirasakan amat luas oleh umat dan oleh bangsa. Insya Allah catatan pahalanya, amal jariahnya, murid-muridnya akan menjadi pengirim pahala tanpa henti untuk Allahu yarham.

Anak-anaknya, cucu-cucunya, akan menjadi pengirim doa, pengantar pahala tanpa henti untuk Allahu yarham.

Suatu ketika seorang saleh ditanya. Pertanyaannya, siapakah orang bahagia itu? Orang saleh itu kemudian menjawab, “Dialah yang tarikan nafasnya telah berhenti, tetapi kebaikan-kebaikannya tidak tidak pernah berhenti”.            

Melihat kiprah, melihat jejak langkah dari Allahu yarham Habib Saggaf, Insya Allah Allahu yarham masuk ke dalam kategori yang bahagia dunia akhirat.

Untuk sejenak, mari kita meluangkan salat ghaib untuk Allahu yarham Habib Saggaf Al Jufri. Dan, mari kita sama-sama bacakan, kirimkan Al-Fatihah untuknya.

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Anies Baswedan.MAN

Pos terkait