POSO, MERCUSUAR – Tidak kurang dari 1.500-an peserta mengikuti ajang Fun Run Bonesompe Fair 2022, Minggu pagi (4/9/2022). Fun Run 5 K digelar Pemerintah Kelurahan Bonesompe, Kecamatan Poso Kota Utara, bekerjasama dengan Anak Muda Kreatif Poso (AMKP), yang merupakan rangkaian kegiatan jelang pembukan pelaksanaan Bonesompe Fair 2022.
Lari gembira yang menempuh jarak 5 kilometer dilepas langsung Camat Poso Kota Utara, Ruslan Baba didampingi Lurah Bonesompe, Moh Ikbal dan ketua panitia Zulkifli Ali bersama Sekretaris Erwin Lakita.
Fun Run 5 K mengambil star di lokasi Tanggul Jembatan Boneka, dengan melintasi jalan pusat Kota Poso. Peserta lari tak hanya diikuti dari Poso, melainkan juga diikuti peserta dari Palu, Ampana dan daerah lainnya.
Ketua panitia kegiatan Zulkifli Ali menyampaikan, Fun Run 5 km merupakan bagian rangkaian kegiatan sebelum dimulainya Bonesompe Fair 2022 yang akan dibuka resmi pada Senin 5 September 2022. Menurut Zulkifli, Fun Run yang diikuti ribuan pelari ini salah satu bentuk dukungan terhadap giat Bonesompe Fair 2022.
Lurah Bonesompe, Moh Ikbal mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta yang telah meramaikan acara Fun Run.
“Kami mengucapkan terima kasih sudah berprestasi, ini salah bentuk sama-sama kita bangkitkan dan gairahkan lagi kota tua Bonesompe,” ucapnya.
Dalam Fun Run ini panitia melakukan undian doorprize serta menyediakan hadiah-hadiah menarik untuk peserta. Usai tiba di garis finish, peserta lari kemudian bersama-sama melakukan senam zumba.
Bonesompe Fair 2022 sebuah iven pameran dan hiburan yang mengambil tema “Merajut Rekat Membuang Sekat” dimulai 5-10 September 2022.
Selain hadir pameran UMKM, hiburan dan lomba-lomba, iven ini akan membentuk Tugu Toleransi dan aksi deklarasi toleransi, serta menyediakan panggung terhadap teman-teman disabilitas untuk berkreasi. ULY