SMPN 4 Palu Beri Keringanan Ujian Susulan Bagi Siswa

BESUSU TENGAH, MERCUSUAR – SMPN 4 Palu memberikan keringanan kepada para siswa yang tidak sempat hadir mengikuti ujian sekolah. Sekolah tersebut memberikan fasilitas untuk bisa mengulang kembali sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. 

Kepala SMPN 4 Palu, Alfrets Royke Pandean mengatakan,sebelumnya pihaknya bahwa jumlah siswa yang mengikuti ujian sebanyak 311 orang, hanya saja ada beberapa siswa yang tidak hadir karena sakit, sehingga sekolah juga tidak memaksakan para siswa yang sakit untuk datang mengikuti ujian. Hanya saja sekolah memberikan kemudahan kepada para siswa tersebut untuk bisa mengikuti ujian susulan.

“Kami tidak pernah menyulitkan para siswa ketika berhalangan untuk hadir, sebab mereka sudah mengatakan bahwa yang tidak hadir dalam keadaan sakit. Makanya kami bersama para guru sepakat untuk bisa memberikan ujian susulan kepada para siswa sesuai batas yang telah ditentukan oleh sekolah,” kata, Kamis (13/5/2022).

Ujian tersebut memang sangat penting bagi para siswa dalam menentukan kelulusan mereka, makanya sekolah harus bisa memberikan toleransi kepada para siswa yang tidak sempat hadir ujian. Sebab nantinya ketika sudah diberikan ujian susulan tetapi tidak hadir, tanpa adanya alasan yang jelas,  maka yang bersangkutan akan kembali mengulang tahun depan.

“Saat ini kami sudah mengimbau kepada seluruh siswa yang tidak bisa hadir untuk mengikuti ujian, makanya seluruh guru telah siap memberikan ujian susulan kepada mereka. Ini kesempatan bagi mereka untuk mendapatkan nilai kelulusan, makanya penting untuk para siswa dalam mengikuti ujian susulan,”terangnya.

Pihaknya juga mengatakan karena saat ini ujian dibuat oleh sekolah masing-masing, jadi sangat memudahkan para siswa, dengan begitu sekolah bisa memberikah jadwal sesuai dengan keinginan para siswa tanpa ada yang mengatur. UTM

Pos terkait