PALU, MERCUSUAR – Sekolah Sepak Bola (SSB) Kumbili Putra resmi didirikan pada bulan Oktober 2024. Meski tergolong pendatang baru, mereka telah menunjukkan kiprah awal di kancah sepak bola usia dini dengan turut ambil bagian dalam Liga TopSkor (LTS) 2025 Zona Sulawesi Tengah, pada tiga kategori usia: U12, U14, dan U16.
Hasil yang diraih bervariasi. Di kategori U12, Kumbili Putra menempati peringkat ke-8 dari 10 peserta. Sementara itu, di kategori U14 mereka tampil cukup menjanjikan dengan finis di posisi ke-4 dari 11 tim. Namun, untuk kelompok U16, setelah hanya menjalani beberpa laga saja, tim memutuskan untuk mundur dari kompetisi
Meskipun belum meraih hasil puncak, kehadiran Kumbili Putra telah memberi secercah harapan bagi perkembangan sepak bola usia dini, khususnya di wilayah Palu Utara.

Manajer tim, Ening, mengungkapkan bahwa pendirian SSB Kumbili Putra dilandasi oleh keinginan untuk mendorong dan mendukung bakat serta hobi anak-anak dalam bermain sepak bola, sekaligus melatih fisik dan mental mereka. Lebih jauh, Ening berharap klub ini kelak bisa mengharumkan nama Kelurahan Kayumalue Ngapa.
“Harapan saya, semoga ke depan kompetisi sepak bola usia dini terus digelar dan tidak berhenti hanya di Liga TopSkor. Saya juga berharap anak-anak Kumbili terus giat berlatih, bahkan sampai dewasa, dan suatu hari bisa membawa nama Kota Palu ke ajang sepak bola internasional,” ujar Ening. CLG