Wabup Sigi Resmikan Semarak Lakantoro Cafe

SIGI, MERCUSUAR – Wakil Bupati (Wabup) Sigi Samuel Yansen Pongi meresmikan Semarak Lakantoro Cafe, bertempat di Desa Sibalaya, Kecamatan Tanambulava, Sabtu (4/6/2022).

Wabup Sigi, Samuel Yansen Pongi dalam sambutannya, menyampaikan program Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi kepada masyarakat, seperti Kredit Usaha Rakyat (KUR) Nol persen yang oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutnya sebagai subsidi bagi debitur, yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai pelaku UMKM, guna membantu modal usaha dalam rangka pemulihan ekonomi masyarakat. 

Adapun program selanjutnya adalah satu dokter satu kecamatan yang juga dapat dimanfaatkan oleh masyarakat yang mempunyai cita-cita ingin menjadi dokter yang mungkin terhambat, olehnya pemerintahan Irwan-Samuel mewujudkan mimpi dan cita-cita masyarakat Sigi melalui program ini. 

Pemerintahan Irwan-Samuel juga memiliki program mitigasi bencana membuat pertahanan berlapis di daerah aliran sungai di seluruh Kabupaten Sigi, yang mempunyai dampak bencana banjir, berupa langkah langkah normalisasi sungai, membangun bronjong sebagai pertahanan kedua, menanam bambu sebagai lapisan ketiga. 

Hadir dalam kesempatan itu, Camat Tanambulava, Kepala Plut KUR UMKM Dinas Koperasi dan UMKM, Kades Sibalaya, ibu Foundation, Dinas Lingkungan Hidup, BPD dan masyarakat setempat. AJI

 

Pos terkait