Bank Indonesia Gelar Seminar Motivasi

ilustrasi-bank-1-140527-andri

PALU, MERCUSUAR – Kantor Perwakilan Bank Indonesia Palu, mengadakan kegiatan temu responden dan seminar tentang kepemimpinan berbasis kinerja otak (Neuroleadership) dengan pemateri Roy T Anggoro yang dilaksanakan di Hotel Santika Palu, Rabu (2/10/2019).

Menurut Roy Anggoro, kepemimpinan berbasis otak adalah konsep pendekatan kepemimpinan yang baru yang lebih mengedepankan keberadaan pikiran rasional dalam menggapai sesuatu keinginan dan memutuskan serta menganalisa suatu kejadian.

Dengan konsep kepemimpinan ini seorang dituntun untuk bisa melihat suatu persoalan secara jernih dan utuh sehingga permasalahan yang datang adalah tantangan untuk bisa mengatasinya dengan pikiran yang rasional.

Roy menekankan, pola pikir seorang pemimpin dipengaruhi lingkungan dan otaknya sehingga saat memutuskan sesuatu harus dalam keadaan tenang karena bisa berpikir secara normal. Dia menyarankan agar peserta seminar berani untuk mempunyai impian yang diterjemahkan dalam bentuk visi masa depan. Visi itu yang akan menuntun arah bagi pemimpin dalam menggapai cita-citanya. HAI 

 

 

Pos terkait