Besok, Anugerah Perdana Launching Honda Genio dan Honda ADV 150

launching

 PALU, MERCUSUAR – Jangan sampai terlewatkan, launching dua produk motor terbaru dari Honda yaitu Honda Genio dan Honda ADV 150cc yang digelar di Lapangan Vatulemo besok (31/8/2019) dengan Jalan Santai yang dihibur langsung oleh artis dangdut fenomenal Cita Citata.

 

Acara Launching ini akan sangat meriah karena akan dirangkaikan dengan berbagai kegiatan menarik, pameran dan juga promo penjualan dan anniversary yang pasti akan dihadiri oleh seluruh komunitas motor Honda se Kota Palu.

 

Kegiatan Jalan Santai ini terbuka untuk umum dan masyarakat Kota Palu bisa mendaftarkan dirinya melalui main dealer Honda CV Anugerah Perdana di Jalan Moginsidi Palu atau bisa langsung menghubungi nomor 085242224444. Peserta jalan santai akan mendapatkan tiket undian pada saat kegiatan jalan digelar besok.

 

General Manager CV Anugerah Perdana, Tommy Soemitro menjelaskan, selain dirangkaian dengan berbagai kegiatan lainnya, launching ini juga dilengkapi dengan doorprise menarik dengan hadiah utama satu unit Honda Genio. 

 

Tommy menjelaskan dua motor terbaru Honda ini mendapat sambutan sangat baik dikalangan masyarakat, apalagi kedua motor yang memiliki segmen berbeda menjadi motor paling laris pada saat pameran GIIAS 2019 di Jakarta.

 

“Dengan hadirnya produk terbaru dari Honda ini menjadi apresiasi sendiri dari kami untuk masyarakat karena selama sepuluh tahun berjalan tetap mempercayakan Honda sebagai produk nomor 1 di Indonesia,” jelasnya.

 

Manager Marketing CV Anugerah Perdana, Fransiska Wijayanti juga menjelaskan Anugerah Perdana optimis motor ini akan terjual sesuai target yang ditetapkan tanpa harus mengurangi atau mempengaruhi target penjualan produk motor Honda lainnya.

 

“Produk kita banyak tapi segmentnya tentu berbeda-beda, dengan target Honda Genio 400 unit perbulan dan Honda ADV 150 300 unit perbulan, kami sama sekali tidak megurangi target produk Honda lainnya,” jelasnya.

 

Apalagi Honda Genio dengan Casual Fashionable ini segement pasarnya remaja dan juga anak muda, berbeda dengan ADV 150 segment pasarnya adalah kalangan orang dewasa dengan motor yang “cowok banget”.

 

Launching kedua produk ini tentu akan semakin seru dengan hiburan langsung Cita Citata yang kedua kalinya hadir di Kota Palu untuk menghibur masyarakat Kota Palu, jadi jangan sampai terlewatkan.RES

Pos terkait