PALU, MERCUSUAR – Untuk meningkatkan kesejahteraan pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) dibidang olahan coklat dan kopi, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Sulteng akan menjadikan pameran ‘chocolatte and coffee face 2019’ yang dilaksanakan 23-25 Agustus sebagai agenda tahunan.
Kepala Disperindag Sulteng, Richard Arnaldo Djanggola mengatakan tujuan dari kegiatan tersebut untuk memberikan pendidikan yang benar tentang manfaat coklat dan biji kopi baik secara ekonomi maupun kesehatan. Kegiatan ini diikuti 14 usaha kecil menengah, 20 pengusaha kopi, 17 pengusaha coklat serta perwakilan dari Provinsi Sulawesi Barat.
Richard mengatakan pemerintah berkewajiban menumbuhkembangkan kecintaan terhadap produk dalam negeri, mendorong hilirisasi industri dalam negeri dengan peningkatan nilai tambah produk kakao dan biji kopi berkualitas.
Salah satu produk olahan coklat yang sudah diproduksi di Sulteng adalah rumah coklat yang menyediakan coklat premium yang diolah dari biji kakao fermentasi asli dari Sulawesi Tengah dan setelah diversifikasi produk olahan coklat seperti coklat bar, praline, minuman dan sebagainya. HAI