PALU, MERCUSUAR – Komoditas kopi saat ini banyak diminati berbagai kalangan seiring dengan meningkatnya pamor kedai kopi yang banyak bertebaran di penjuru Kota Palu. Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sulteng menangkap peluang itu dengan melaksanakan kegiatan pelatihan roasting dan blending kopi yang berlangsung sejak, Rabu hingga Minggu (17-21/7/2019) disalah satu kafe di Palu.
Kepala Dinas Perindustria dan Perdagangan Sulteng, Moh Arif Latjuba mengungkapkan kegiatan pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan keahlian, keterampilan, yang akan digunakan jangka panjang dalam pengolahan kopi, sehingga kualitas dan performa telah terlatih. Kegiatan ini juga memberikan manfaat bagi kemajuan Industri Kecil Menengah (IKM) sehingga berkompeten saat menghadapi situasi tertentu yang bisa saja terjadi.
“Pelatihan blending dan roasting kopi ini adalah proses pelatihan dengan prosedur yang terstandarisasi dan sistematis sehingga membawa manfaat dan nilai tambah bagi peserta,” ungkapnya.
Kegiatan ini diharapkan akan memotivasi pelaku usaha yang bergerak dalam usaha kopi untuk meningkatkan kualitas sehingga memenuhi standar konsumen sehingga kepercayaan masyarakat meningkat sehingga produk laku dan industri kopi daerah berkembang dan bisa bersaing dengan competitor kopi dari dalam dan luar negeri. HAI