PALU, MERCUSUAR – Bank Pembangunan Daerah (BPD) atau Bank Sulteng berencana mengadakan penarikan undian berhadiah tabungan Simpeda periode Januari – Desember 2018. Pengundian berhadiah total Rp1,4 miliar ini dilaksanakan di Taman GOR Palu, Jalan Muh Hatta, Palu.
Selain penarikan undian tabungan juga akan dilaksanakan berbagai kegiatan yang mengikutsertakan masyarakat seperti kegiatan olahraga, permainan, perlombaan dan kegiatan hiburan lainnya yang akan membuat pengunjung semakin tertarik selama mengikuti penarikan undian lokal ini.
Dirut Bank Sulteng, Rahmat Abdul Haris saat dihubungi belum lama ini mengungkapkan tujuan dari penarikan undian ini sebagai bentuk apresiasi kepada nasabah yang telah mempercayakan dananya disimpan dan dikelola Bank Sulteng.
“Pengundian ini merupakan bentuk apresiasi kami terhadap nasabah loyal telah menyimpang uangnya di Bank Sulteng,” kata Direktur Utama Bank Sulteng, Rahmat Abdul Haris saat dihubungi pekan lalu.
Dalam pengundian ini tersedia puluhan hadiah, yaitu hadial utama dua unit mobil, motor, produk elektronik, wisata religi, studi tour dan hadiah lainnya dengan total hadiah sebesar Rp1,4 miliar.
Dalam kesempatan itu, Rahmat menyampaikan asset Bank Sulteng telah mencapai Rp5,3 triliun DPK Rp3,5 triliun, kredit Rp3 triliun dan kredit tidak sehat 1 persen serta laba Rp153 miliar. HAI