Inflasi Palu Tercatat 0,21 Persen

inflansi

PALU, MERCUSUAR – Badan Pusat Statistik (BPS) Sulteng merilis pada Januari 2019, Kota Palu mengalami inflasi sebesar 0,21 persen. Inflasi ini terendah dibandingkan dua tahun lalu dan sesuatu yang baik pasca bencana melanda Kota Palu 28 September silam.

“Inflasi terkendali lebih rendah  dibandingkan dua tahun lalu, komoditas beras yang biasanya menyumbang paling besar dalam inflasi saat ini mengalami penurunan harga,” ungkap Kepala BPS Sulteng, Faizal Anwar di kantornya, Jumat (1/2/2019).

Dijelaskan Anwar, komoditi yang memberikan kontribusi terhadap inflasi adalah ikan kembung, sewa rumah, ikan bakar, ikan cakalang, bawang merah, ikan selar, ikan laying, obat dengan resep, makanan ringan dan minyak kelapa.

Kota Palu menempati urutan ke-12 tertinggi di Kawasan sulampua dalam kenaikan inflasi dengan laju inflasi yang tercatat 5,96 persen tertinggi dibanding angka nasional jika year on year. HAI

 

 

Pos terkait