PALU, MERCUSUAR – Sejumlah karyawan dan karyawati Bank Sulteng Kantor Cabang Pembantu (KCP) Tinombala turut berbagi keberkahan di bulan Ramadan dengan menggelar pembagian takjil, di depan Gedung Workshop Bank Sulteng yang terletak di Jalan Tinombala, nomor 03, Kelurahan Talise, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Jumat (21/3/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari inisiatif sosial Bank Sulteng KCP Tinombala, untuk masyarakat pengguna jalan, Pekerja, Ojol dan masyarakat yang sedang dalam perjalanan melintasi depan KCP Tinombala saat dekat waktu berbuka puasa.
Kepala Bank Sulteng KCP Tinombala, Rizky Mustika Sari menjelaskan kegiatan ini sekaligus mempromosikan bahwa, di Kota Palu tepatnya di Jln. Tinombala sudah buka Pelayanan Operasional untuk Masyarakat, khususnya Nasabah Bank Sulteng. Serta mempromosikan bahwa Bank Sulteng Sudah memiliki mobile banking sama seperti bank terkemuka lainnya.
“Kami dari KCP Tinombala, dalam, kesempatan ini juga membagikan 200 Paket Takjil kepada masyarakat yang melintas di depan kantor KCP Tinombala, yang ada di jalan Tinombala Kota Palu, yang bertujuan membantu masyarakat yang berpuasa sekaligus bentuk kepedulian Bank Sulteng, dalam hal ini KCP Tinombala, mempererat hubungan dengan lingkungan sekitar, ” ucap QQ, sapaan akrab Rizky.
Kegiatan ini, lanjutnya, untuk lebih mememperkenalkan kepada Masyarakat KCP Tinombala juga memberikan layanan perbankan seperti seperti Kantor Layanan Bank Sulteng yang ada di Jl. Hasanuddin.
“Selama ini masyarakat tahunya di sini hanya gedung Workshop-nya Bank sulteng, jadi ini sekaligus mempromosikan bahwa di sini juga Kantor Layanan Operasional KCP Tinombala,” jelasnya.
Lebih lanjut, QQ menyebutkan, bulan Ramadan merupakan momen yang penuh berkah dan berbagi kebahagiaan dengan masyarakat sekitar.
Melalui kegiatan berbagi takjil, dengan Tema Berbagi Berkah pihaknya berharap dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang sedang dalam perjalanan dan belum sempat menyiapkan makanan untuk berbuka.
“Semoga kegiatan ini dapat mempererat kebersamaan antara Bank Sulteng dengan masyarakat Sulawesi Tengah. Kami Bank Sulteng KCP Tinombala percaya, bahwa nilai-nilai kepedulian dan kebersamaan harus terus dijaga dan diperkuat, terutama di bulan suci Ramadan,” tutupnya. HAI