PALU, MERCUSUAR – Salahzsatu komunitas Suzuki yakni Suzuki GSX Club Indonesia (GCI) ragional membagikan ratusan masker gratis kepada sejumlha pendendara sepeda motor di Palu. Pembagian masker gratis tersebut merupakan kerjasama komunitas Suzuki Peduli dan Bold Rider PT Djarum Palu.
Sejumlah bikers membagikan ratusan lembar masker kepada pejalan kaki dan pengendara motor yang melintas di jalan kawasan Trafich Light Kelurahan Tatura, kota Palu pada Rabu (15/4/2020).
Ketua komunitas sepeda motor GCI, Bayu mengatakan, bahwa aksi bagi-bagi masker gratis tidak lain merupakan langkah untuk membantu pemerintah, dalam mencegah penyebaran COVID- di wilayah Palu dan sekitarnya.
”Kami bergerak membagikan masker karena kita ingin membantu pemerintah dalam upaya pencegahan penyebaran Virus Corona”l,” jelasnya.
Lanjut, Iskandar Ismail selaku Dewan Pengurus GCI Region Sulteng sekaligus Pimpinan PT Sinar Galesong Palu menjelaskan, bahwa selain membantu Pemerintah dalam mencegah penyebaran COCID-19, kegiatan bagi-bagi masker gratis ini juga merupakan aksi untuk mempermudah masyarakat memperoleh masker, mengingat saat ini hampir sebagian besar apotek di kota Palu kehabisan stok masker.
“Aksi bagi masker gratis ini juga merupakan bentuk kepedulian kami dalam membantu masyarakat untuk mendapatkan masker, karena Masker saat ini sulit sekali untuk didapatkan,” jelasnya.
Selain membagikan masker secara gratis kepada pengendara motor maupun penjalan kaki, GCI bersama dengan PT Sinar Galesong Mandiri juga mengingatkan kepada masyarakat, agar selalu menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat, serta selalu mematuhi aturan Pemerintah.RES