PALU, MERCUSUAR – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mengaktifkan kembali Kantor Perwakilan BEI Sulteng yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman atau Gallara Mall. Operasional kantor BEI Sulteng berlaku efektif sejak, Senin (22/4/2019).
Pembukaan kembali operasional Kantor Perwakilan BEI Sulteng bertujuan untuk mengenalkan dan mendekatkan pasar modal kepada pemerintah daerah, instansi, asosiasi profesi, dan masyarakat di Sulteng. Kantor Perwakilan BEI di Palu merupakan kantor perwakilan ke-30 yang ada di seluruh Indonesia yang tersebar dari Aceh hingga Papua.
Kepala Perwakilan BEI Sulteng, Danang mengungkapkan melalui pembukaan kembali operasional Kantor Perwakilan BEI ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran berinvestasi dan peningkatan pemahaman masyarakat lebih luas untuk berinvestasi dengan baik dan benar di Sulteng. Selain itu kehadiran BEI diharapkan dapat menjadi pusat informasi dan tempat konsultasi bagi perusahaan dan kalangan dunian usaha mengenai mekanisme pendanaan melalui Pasar Modal Indonesia atau Go Public.
Danang menjelaskan, jumlah investor pasar modal di Sulteng berjumlah 2,126 Single Investor Identification (SID) yang sebagian besar berada di Kota Palu, yaitu sejumlah 1,101 SID. HAI