Pegadaian Sasar Segmen Pasar Milenial

gade 2

PALU, MERCUSUAR – Produk Pegadaian tak melulu berkutat soal gadai maupun pembiayaan. Perusahaan BUMN ini juga terus mengikuti perkembangan tren masyarakat masa kini terutama generasi milenial yang senang nongkrong dengan teman sesamanya di café atau warkop.

Untuk menangkap peluang itu, Pegadaian Area Palu membuat inovasi sebuah café yang dinamai The Gade Coffe and Gold yang dibangun di Area Perkantoran Pegadaian Talise yang berlokasi di Jalan Samratulangi.

Manager The Gade Coffe and Gold Palu, Mifta saat ditemui beberapa waktu lalu mengatakan The Gade Coffe and Gold dijadikan Pegadaian sebagai sarana untuk menyebarkan program dan menggaet nasabah dari kaum milenial. Melalui inovasi ini juga. Pegadaian mensosialisasikan program andalannya yang lain seperti gadai emas, tabungan emas, pembiayaan amanah untuk kendaraan bermotor, pembiayaan umroh, gadai sertifikat tanah, galeri logam mulia dan produk Pegadaian lainnya.

Menurut Miftah, animo masyarakat untuk berkunjung ke The Gade Coffe and Gold selama ini cukup baik karena menu disajikan beraneka ragam dan penempatan bangunan yang strategis berada di pusat keramaian sehingga menjadi tempat yang tepat untuk nongkrong.

Sudah banyak kegiatan yang dilaksanakan, baik internal Pegadaian maupun instansi lain di The Gade Coffe and Gold dan mendapat apresiasi yang positif karena menyajikan menu kopi yang diracik menggunakan mesin kopi yang mutakhir. HAI

Pos terkait