Pembatasan BBM, Kendaraan Roda Empat Didata

pertamina-f909e7f9

PALU, MERCUSUAR – Sebagai bentuk pengawasan terhadap penyaluran bahan bakar solar subsidi agar tepat sasaran bagi masyarakat yang membutuhkan, Sub Holding Commercial & Trading PT Pertamina (Persero), Pertamina Patra Niaga melakukan pendataan kendaraan bermotor roda empat sejak 11 Juli 2022 dalam program Subsidi Tepat sasaran melalui Website: subsiditepat.mypertamina.id.

Dalam data PT.Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi hingga per 28 Juli 2022,total kendaraan terdaftar sebanyak 1.600 kendaraan di Provinsi Sulawesi Tengah dan didominasi dari pendaftar di Kota Palu  melalui website atau mendatangi  booth offline di 10 SPBU di Kota Palu,terang Communication and RelationsbPT.Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Muhammad Iqbal Hidayatulloh usai mengunjungi  booth offline di SPBU Diponegoro, Sabtu (30/7/2022) .

“Dari jumlah tersebut, hampir 80 persen kendaraan yang terdaftar adalah jenis kendaraan yang mengonsumsi Solar Sementara itu, sisanya pengguna Solar subsidi,” kata Iqbal

Pendataan kendaraan ini disambut para sopir-sopir kendaraan muat barang, pasalnya selama ini mereka bersusah payah dalam mendapatkan solar sehingga harus menginapkan kendaraan mereka di SPBU untuk mendapatkan jatah yang dibatasi Pemda sebanyak Rp 400 ribu per harinya dan jumlah kupon yang dikeluarkan terbatas, ungkap Iksan salah satu sopir truk barmuatan sayur rute Palu Napu Kabupaten Sigi 

 “Sangat kesulitan kita para sopir ini untuk mendapatkan solar,bukan saja menghabiskan waktu untuk antrean panjang ini namun menghambat aktifitas muat sayur yang harus segera dikirim ke palabuhan,” ujarnya

Untuk memudahkan akses masyarakat dalam mendaftarkan kendaraannya, lanjut Iqbal, Pertamina Patra Niaga juga memastikan kesiapan di lapangan dengan menyediakan booth pendaftaran langsung. Masyarakat hanya perlu mendatangi booth tersebut dengan membawa dokumen pendukung.

Petugas di tiap booth pendaftaran pun akan membantu proses pengisian data para calon pendaftar. Iqbal mengatakan booth pendaftaran langsung tersebut khusus disediakan untuk masyarakat yang tidak memiliki handphone atau akses internet, selanjutnya Barcodenya akan dikirim melalui email pengendara paling lambat tujuh hari proses validasinya.

“Bagi masyarakat yang memiliki handphone atau akses internet, bisa langsung mendaftar ke website subsiditepat.mypertamina.id atau melalui menu Subsidi Tepat di Aplikasi MyPertamina. Tinggal isi dan upload dokumen yang diperlukan,” tutur dia 

Dia menegaskan bahwa saat ini pendaftaran Program Subsidi Tepat masih terus dibuka. Pembelian Pertalite dan solar subsidi juga masih dilakukan seperti biasa dan belum ada pembatasan.

Ke depan, Program Subsidi Tepat Sasaran akan disinergikan dengan regulasi penetapan penyaluran BBM subsidi yang ditentukan pemerintah.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Program Subsidi Tepat Sasaran, masyarakat dapat mengecek akun media sosial resmi Pertamina di @ptpertaminapatraniaga dan @mypertamina, serta menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135.ABS

Pos terkait