PT Olam dan Sigi Kerjasama Bangun Infrastruktur

PT Olam

SIGI, MERCUSUAR – PT Olam Indonesia dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi, kerjasama pembangunan infrastruktur pascabencana. Adapun infrastruktur yang akan dibangun meliputi, insfrastruktur pendidikan, kesehatan dan pemberdayaan ekonomi petani, melalui pengembangan Kakao berkelanjutan/lestari.

Demikian dikatakan Direktur PT Olam Indonesia, Mr Vijay Karunakaran, melalui Head of Sustainability Cocoa Indonesia, Imam Suharto mengatakan, kerjasama tersebut, sebagai bentuk komitmen PT Olam Indonesia, dalam membantu Pemkab Sigi, untuk pemulihan infrastruktur dan ekonomi masyarakat Sigi pasca bencana gempa, likuefaksi dan tsunami, pada 28 September 2018 lalu.

Kata dia, Pemkab Sigi merupakan salah satu mitra kerja utama dalam bisnis kakao berkelanjutan di Sulawesi Tengah. Misi Olam dalam bisnis komoditi, seperti kakao, sangat relevan dengan program pembangunan Kabupaten Sigi, yakni ‘Sigi Hijau’ yaitu antara lain zero deforestation, pengembangan tanaman jangka panjang dan pemberdayaan ekonomi kerakyatan.

“Dalam kerjasama pembangunan infrastruktur di Sigi, untuk anggarannya PT Olam Indonesia menyerahkan dana hibah untuk pembangunan infrastruktur di Sigi sejumlah Rp4 Miliar,” jelas Imam.

Dalam pertemuan itu, Mr Karunakaran berharap, bantuan hibah insfrastruktur sekolah dan kesehatan di wilayah Kecamatan Kulawi dan Palolo, bisa rampung dalam waktu enam bulan agar masyarakat Sigi segera dapat memanfaatkan fasilitas tersebut.

Sementara itu, Bupati Sigi Moh Irwan Lapatta dalam kesempatan itu, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh NGO termasuk PT Olam Indonesia atas bantuan yang diberikan. Pemerintah daerah tidak dapat bekerja sendiri menghadapi bencana yang terjadi mengingat alokasi anggaran yang memang terbatas.

Menurut Bupati, dirinya sangat berharap bantuan dari berbagai pihak, khususnya dalam kesempatan itu dirinya meminta dukungan PT Olam terkait dengan dukungan pemanfaat lahan di sekitar hunian sementara (Huntara) dan hunian tetap (Huntap) nantinya melalui penyediaan bibit. AJI

 

Pos terkait