PALU, MERCUSUAR – Swiss Belhotel Silae Palu kembali hadir dengan promo menarik di awal tahun 2024, dengan menghadirkan promo kamar “Stay & Sing” dengan minimal pemesanan kamar langsung dua malam bisa mendapatkan 1 jam gratis karaoke bersama orang terkasih di Star Karaoke Swiss-Belhotel Silae Palu.
Untuk menyambut tahun baru bersama orang terkasih, Swiss-Belhotel Silae Palu tawarkan promo Stay & Sing berlaku untuk semua tipe kamar yang ada di Swiss-Belhotel Silae Palu sampai 31 Januari 2024, dimana setiap pemesanan kamar langsung 2 malam akan mendapatkan gratis karaoke di Star Karaoke bersama orang terkasih.
“Sebagai hotel dengan pemandangan yang memukau dan fasilitas paling lengkap di Kota Palu, Swiss-Belhotel Silae Palu selalu berusaha untuk memberikan warna baru di setiap momen, Kali ini kami akan menghadirkan pengalaman menginap yang berbeda dengan memberikan gratis 1 jam karaoke di Star Karaoke Swiss-Belhotel Silae Palu dengan pemesanan kamar langsung dua malam, untuk melengkapi momen bersama orang terkasih di Swiss-Belhotel Silae Palu.” ujar Imam Nugroho, General Manager Swiss-Belhotel Silae Palu.