Menang, Kramat Jaya Tantang Persigi di Knock Out

KRAMATA JAYA VS TISSWAN

DONGGALA, MERCUSUAR – Keramat Jaya kembali memenangkan pertandingan dengan skor 2-0 dengan tim lawan Tisswan, dalam lanjutan pertandingan Liga 3 Asprov Sulawesi Tengah di lapangan Murni Labuan Panimba, Selasa (7/8/2018).

Pada babak pertama, kedua tim bermain dengan saling menyerang namun tidak membuahkan gol sama sekali, dan pada menit ke-8, salah satu pemain dari keramat jaya, Muh Rasyid Ridha melakukan pelanggaran hingga mendapatkan kartu kuning, tak hanya itu, salah satu pemain Tisswan juga mendapatkan kartu kuning karena melakukan pelanggaran pada menit ke-29.

 

Hingga pada menit ke-35, pemain nomor punggung 9 dari keramat jaya, Almaun mampu memecahkan kebuntuan timnya dan mencetak gol dari serangan balik. Hingga peluit wasit berbunyi, babak pertama usai, tidak ada satu tambahan gol pun yang tercipta.

Setelah mendapat waktu istirahat, wasit kembali memasuki lapangan untuk memulai babak kedua. Pada menit awal babak kedua, banyak sekali peluang yang diciptakan oleh Tisswan, namun selalu saja penyelesaiannya kurang tepat, hingga tidak membuahkan gol satupun.

Dan pada menit ke-55, satu pemain Tisswan, melakukan sledingan keras, hingga kartu kuning kembali diangkat oleh wasit,. Hingga pada pertengahan babak kedua, keramat jaya mulai melakukan serangan-serangan yang agresif, dan dimenit ke-77, Almaun kembali menciptakan gol dengan penerimaan bola yang baik dan melihat kesempatan tempat kosongnya kipper dari Tisswan.

Terciptanya Gol kedua bagi keramat jaya, membuat para pemain Tisswan lebih agresif lagi untuk melakukan serangan balik, namun tidak ada satu gol pun yang tercipta. Hingga pada menit ke-80, salah satu pemain keramat jaya, medapat kartu kuning karena ingin menghalau bola lawan, namun berakhir pelanggaran. Dengan begitu, hingga akhir permainan, skor tetap 2-0.

Saat ditemui mercusuar, pelatih dari tim keramat jaya, Coach Budi Aswin, mengatakan bahwa anak didiknya mengaku telah siap untuk melawan Runner Up Persigi, “meskipun kami, keramat jaya baru tahun ini mengikuti acara asprov ini, kami telah siap untuk bertanding dengan persigi yang telah beberapa tahun ikut dalam liga asprov”ujar Coach Budi.

Keramat jaya telah mempersiapkan cukup banyak strategi dalam pertandingan selanjutnya. “walaupun anak didik saya kurang melakukan latihan sama-sama, karena ada yang masih sekolah dan kerja, namun saya yakin, mereka sudah mantap bertanding. Salah satu strategi saya, akan menggunakan formasi 4,3,3,”tambahnya.

Dengan begitu, secara perlahan kita akan mampu melihat bagaimana perkembangan anak didik dari Tim Keramat Jaya ini.CLG

Pos terkait