Polda Sulteng Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Bale

BALE - Copy

DONGGALA, MERCUSUAR – Unit Kimia, Biologi dan Radioaktif (KBR) Sat Brimobda Sulteng, Bidang Dokter dan Kesehatan (BIDDOKKES) Polda Sulteng dan Direktorat (DIT) Samapta Polda Sulteng, melakukan penyemprotan disinfektan di Desa Bale, Kecamatan Tanantovea, Kabupaten Donggala, Sabtu (28/3/2020). Penyemprotan disinfektan ini sebagai respon untuk mencegah bahaya menyebarnya virus Corona atau Covid-19 di desa tersebut.

Penyemprotan disinfektan dilakukan di beberapa fasilitas umum, seperti SDN di Dusun V, masjid dan TK di Dusun III, masjid, kantor desa, Polindes, serta masjid dan gedung TPA yang ada di Dusun I Desa Bale. Kegiatan penyemprotan tersebut dipimpin langsung oleh Wakasat Brimobda Sulteng, dengan melibatkan puluhan anggota Brimob, Bidokkes dan Samapta Polda Sulteng.

Kepala Desa Bale, Adam, Minggu (29/3/2020) mengatakan, penyemprotan disinfektan tersebut menggunakan satu unit mobil penyemprot, satu unit mobil kesehatan dan beberapa kendaraan roda dua. Selain penyemprotan beberapa fasilitas umum, juga dilaksanakan pemeriksaan kesehatan, khususnya pengecekan terhadap warga, apakah terinfeksi virus atau tidak. Selain itu juga dibacakan Maklumat Pencegahan Virus Corona dari Kapolri.

Kegiatan tersebut sangat direspon baik oleh masyarakat Desa Bale. Hal ini dibuktikan dengan antusiasnya masyarakat berkumpul, pada saat penyemprotan dan sosialisasi yang dilakukan. Selaku pemerintah desa, Adam mengucapkan terima kasih yang tidak terhingga atas pelaksanaan kegiatan tersebut. Kegiatan tersebut kata dia, sangat membantu Pemerintah Desa Bale, dalam rangka memutus mata rantai peredaran dan berkembangnya virus Corona di Desa Bale.

Selain kegiatan tersebut kata Adam, sehari sebelumnya juga dilakukan sosialisasi dan himbauan, yang dilakukan oleh pihak Puskesmas dan Polsek Labuan. Sosialisasi dilakukan di lima dusun di wilayah Desa Bale dan didampingi langsung oleh Kepala Desa Bale dan para kepala dusun. JEF

Pos terkait