BESUSU TIMUR, MERCUSUAR – Vaksinasi Covid-19 merupakan salah satu upaya pemerintah di wilayah Kota Palu dalam menangani masalah Covid-19. Ada sebanyak 300 suntikan vaksin yang disiapkan bagi kalangan masyarakat umum baik untuk vaksin pertama dan kedua dan direncanakan pelaksaan vaksinasi hingga 11 Okteber 2021, dengan doorprize barang elektronik.
Reny mengatakan, vaksinasi Covid-19 bertujuan untuk menciptakan kekebalan kelompok (herd immunity) agar masyarakat menjadi lebih produktif dalam menjalankan aktivitas kesehariannya. “Pelaksanaan vaksinasi untuk tahap 1 dan 2 terbuka bagi masyarakat umum yang digagas pihak cafe 168 bekerjasama dengan Polda Sulteng, gerai Honda, Dinkes, financial service, hiswana migas serta Pemprov Sulteng dan Kota Palu,”jelasnya, Selasa (5/10/2021).
Dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut menghadiri dan meninjau langsung Inspektur Jenderal (Irjen) Rudy Sufahriadi serta KapolresPalu AKBP Bayu Indra Wiguno. Hadir pula sejumlah pejabat Polda dan Polres Palu lainnya. Hadir pula mendampingi owner cafe dan house 168 Asrul dan staf. ABS