ACT Sembelih 14 Ekor Sapi

FOTO ACT

PALU, MERCUSUAR – Global Qurban Aksi Cepat Tanggap (ACT) Sulteng menyembelih 14 ekor sapi pada pelaksanaan Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriyah. Penyembelihan kurban 14 ekor sapi kerjasama ACT Sulteng dengan Insani Yardim Vakfi (IHH) asal Turki itu, dilakukan di sejumlah kabupaten dan kota.

Kota Palu 10 ekor, Kabupaten Banggai Laut dua ekor, Kabupaten Parigi Moutong dan Sigi masing-masing satu ekor.

Selain kurban sapi, ACT juga akan menyembelih 220 ekor kambing yang dijadwalkan pada Sabtu (hari ini, 1/8/2020). Untuk hewan kurban kambing ACT Sulteng bekerjasama dengan Baitul Maal Hidayatullah (BMH).

Koordinator Program ACT Sulteng, Mustafa mengatakan hewan kurban sapi untuk Kota Palu difokuskan di Kelurahan Duyu, Kecamatan Tatanga, dimana akan disalurkan pada sebanyak 200 KK.

Pasalnya, Kelurahan Duyu merupakan salah satu wilayah  terdampak bencana 2018 silam, ditambah lagi banyak warga kian terpuruk akibat pandemi COVID-19.

“Itulah kenapa kami harus fokus distribusi di sini. Kita bisa lihat, banyak pekerja, khususnya di Kelurahan Duyu di PHK, mereka tidak bekerja sampai sekarang, yah ini bagian dari ikhtiar kita juga untuk membantu sesama umat,” jelasnya di sela distribusi hewan kurban, Jumat (31/7/2020).

Untuk hewan kurban sapi, penyalurannya akan diselesaikan hari ini (Jumat, 31/7/2020), juga di kabupaten lainnya.  “Alhamdulillah implementasi berjalan dan tinggal beberapa ekor lagi dipotong,” ucapnya bersyukur.

Sementara untuk kurban kambing sebanyak 220 ekor yang akan disembelih Sabtu (1/8/2020), lanjut Mustafa, diperkirakan tidak dapat diselesaikan hari itu. Namun pihaknya menarget pendistribusian akan selesai H+3 hari Raya Idul Adha 1441 Hijriyah. “Insya Allah kambing disembelih Sabtu besok, mungkin tidak bisa dihabiskan besok.  Pasti, target kami selesai distribusi H+3 Hari Raya Idul Adha,” ujarnya.

Terpisah, salah seorang warga Kelurahan Duyu, Masriani mengaku bersyukur mendapat kurban dari ACT dan lembaga donatur IHH.

Dia berharap ACT Sulteng tetap dengan ikhtiarnya untuk membersama umat. 

“Terima kasih ACT, terima kasih IHH. Semoga Allah membalas kebaikan kalian,” tuturnya. AGK/*

Pos terkait