Akhir Pekan, Bersihkan Lingkungan Bersama Masyarakat

Gotong-Royong

LOLU UTARA, MERCUSUAR – Pemerintah Kelurahan Lolu Utara bersama masyarakat setempat membersihkan lingkungan sekitarnya, Sabtu (12/10/2019). Aksi bersih-bersih sudah  menjadi aktifitas akhir pekan masyarakat.

Lurah Lolu Utara, Nanda Andriana mengatakan, untuk memelihara kebersihan dibutuhkan kerja sama dengan masyarakat. Aksi bersih-bersih dimulai dari rumah masing-masing dan lingkungan disekitarnya. Jika hal ini dilakukan, kebersihan akan tetap terpelihara.

“Kebersihan dimulai dari diri sendiri dan lingkungan keluarga. Memelihara kebersihan lingkungan dibutuhkan kesadaran masyarakatnya,”kata Nanda.

Khusus akhir pekan, Pemrintah kelurahan bersama Satgas K5 dan masyarakat bergotong- royong membersihkan jalan, drainase dan mengumpulkan sampah yang berserakan. IKI

Pos terkait