Amiruddin Tamoreka Kantongi Formulir B.1 KWK dari Golkar

GOLKAR

PALU, MERCUSUAR – Bakal calon Bupati Banggai, Amiruddin Tamoreka, resmi mengantongi dukungan dari Partai Golongan Karya (Golkar), melalui penyerahan formulir B.1 KWK Partai Golkar yang dilakukan secara serentak di Kantor Partai Golkar Provinsi Sulteng, Rabu (2/8/2020).

Partai Golkar merupakan partai politik (parpol) keempat setelah Partai Nasdem, PKB dan Hanura, yang menyatakan berkoalisi dan mendukung pasangan Amiruddin Tamoreka – Furqanuddin, pada Pilkada  Banggai, Desember 2020 mendatang.

Amir sapaan akrabnya menjelaskan, setelah mendapatkan rekomendasi dan formulir B.1 KWK dari Partai Golkar, pihaknya rencananya akan melakukan deklarasi secara resmi bersama koalisi dan relawan untuk mendaftar ke KPU Kabupaten Banggai, Kamis (3/9/2020).

Amir optimis maju sebagai calon Bupati Banggai mendatang, dengan komitmen menjadikan Kabupaten Banggai yang lebih baik, dari segi pendidikan, ekonomi, pariwisata, serta infrastruktur.

“Artinya ada banyak yang perlu kita benahi, karena potensi daerah Banggai yang sangat bagus jika dikelola secara tepat dan berstrategi,” jelasnya. RES

Pos terkait