Anggota DPR Dukung Peningkatan Status IAIN Palu

SAKINAH IAIN - Copy

LERE, MERCUSUAR – Anggota Komisi X DPR RI asal Sulteng, Hj Sakinah Aljufri menyampaikan dukungannya terhadap upaya peningkatan status Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palu menjadi Universitas Islam Negeri (UIN).

Hal tersebut disampaikannya di IAIN Palu pada reses kedua di Sulteng, Kamis (05/3/2020).

Diketahui, pada reses itu, selain IAIN Palu, Sakinah juga mengunjungi Universitas Alkhairaat (Unisa).

Menurutnya, peningkatan status itu bisa meningkatkan kualitas pendidikan di Sulteng, khususnya pendidikan keagamaan Islam.

Olehnya, diharapkan dengan adanya peningkatan status tersebut dapat dibarengi  dengan peningkatan mutu pelayanan pendidikan yang diharapkan putra-putri di Sulteng. Sebab IAIN Palu saat ini masih menjadi Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) satu-satunya di Sulteng.

“Kita sangat berkeinginan untuk itu. Tuntutan dalam bidang perkembangan ilmu pengetahuan saat ini, serta kebutuhan masyarakat terhadap lembaga pendidikan yang berkualitas, akan mampu dijawab dan bisa diwujudkan bila IAIN Palu bisa meningkat statusnya menjadi UIN. Ini merupakan salah satu misi perjuangan kami, dalam peningkatan kualitas pendidikan di Sulawesi Tengah,” ujarnya dihadapan Rektor IAIN, Prof Dr H Sagaf Pettalongi.

450 BEASISWA

Dalam kunjungannya tersebut, Sakinah menyampaikan program beasiswa bagi 450 orang mahasiswa. Beasiswa tersebut akan dibagi kebeberapa perguruan tinggi di Sulteng, masing-masing 225 kuota beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik (PPA) bagi mahasiswa on going (sedang melaksanakan kuliah) serta 225 kuota bagi mahasiswa baru tahun akademik 2020.

“Insya Allah ada 450 beasiswa bagi mahasiswa on going dan mahasiswa baru tahun 2020, yang akan diperuntukkan bagi mahasiswa di Sulteng,” kata Sakinah. IEA

 

Pos terkait