LOLU SELATAN, MERCUSUAR – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) pada Sabtu (12/8/2023) pagi, melaksanakan kegiatan lomba dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia tahun 2023. Giat yang digelar di halaman Kantor Bappeda, Jalan Moh. Yamin Kelurahan Lolu Selatan tersebut, diikuti oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan honorer di lingkup kantor Bappeda Provisni Sulteng.
Menggiring Bola dengan Terong, Estafet Tepung, Rebutan Kursi, Estafet Sarung, Permainan Hadang, serta Bola Dangdut Pakai Daster, adalah jenis permainan yang dilombakan, termasuk pemberioan Award ASN Berprestsi.
Terkait hal itu, Kepala Badan (Kaban) Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Sulteng, Christina Sandra Tobondo mengatakan, lomba yang mereka laksanakan, merupakan salah satu bagian dalam menggelorakan semangat perjuangan tahun 45, kepada ASN di institusi yang dipimpinnya.
“Kalau tahun lalu tema HUT RI Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat, maka tahun ini tema yang dicanangkan adalah Terus Melaju Untuk Indonesia Maju. Lomba yang kita laksanakan ini, adalah bagian dari aksi nyata yang progresif, untuk melaju bersama dan menggelorakan semangat perjuangan yang belum berakhir. Jadi, giat yang dilakukan ini, menurut kami merupakan energi gerak untuk bangsa Indonesia, agar laju momentum ini terus melaju untuk Indonesia maju,” terang Shandra kepada Mercusuar di sela-sela lomba, Sabtu (12/8/2023).
Sementara itu, Sekretaris Bappeda Provinsi Sulteng, Dinwar menyebut, berbagai mata lomba yang mereka laksanakan, sebagai upaya meningkatkan persaudaraan antar sesama ASN Bappeda Provinsi Sulteng.
“Selain merayakan dan memperingati Proklamasi Kemerdekaan RI tahun ini, saya kira dengan kumpul ramai-ramai dalam tawa dan canda dalam lomba yang diikuti ini, sebagai salah satu bentuk silaturahmi, yang kami harapkan semakin mempererat ikatan persuadaraan dan kekeluargaan di Bappeda. Selain itu tentunya dengan bergerak, maka kesehatan kita Insya Allah tetap terjaga,” ujar Dinwar.
Lomba yang diikuti 4 bidang dan 1 kesekretariatan itu, juga diikuti Kepala Bappeda, Christina Sandra Tobondo yang turun di nomor lomba Menggiring Bola dengan Terong. CLG