Berbagi Takjil di Pelabuhan Pantoloan

Bagi takjil - Copy

PANTOLOAN, MERCUSUAR – Personel Brimob Polda Sulteng dan Korem 132/Tdl berbagi takjil atau makanan berbuka puasa di area Pelabuhan Pantoloan, Jumat (15/5/2020). Bagi-bagi takjil ini, sebagai bentuk kepedulian dan bantuan bagi masyarakat terdampak  Covid-19.

Takjil dibagikan dengan cara menyambangi, para buruh bongkar muat barang di Terminal Petikemas Pantoloan. Sebanyak 50 kotak takjil gratis dibagikan.

Disela-sela bagi takjil, personel gabungan ini juga memberikan himbauan kepada seluruh masyarakat yang ada di area Petikemas Pantoloan agar selalu menggunakan masker dan menjaga kebersihan diri guna mencegah penularan Covid-19.

Kabid Humas Polda Sulteng, Kombes Pol Didik Supranoto mengatakan, bagi-bagi takjil juga mempererat hubungan antara Polri, TNI dengan masyarakat.  Selain itu, kehadiran aparat keamanan bisa menjamin keamanan, kenyamana serta pelayanan prima. IKI

Pos terkait