Brimob Sulteng Rampungkan Samjas Berkala

Brimob

PALU, MERCUSUAR – Jajaran Satuan Brimob Polda Sulteng rampungkan kegiatan kesamaptaan jasmani (Samjas) berkala semester II yang digelar sejak hari Senin 7 September 2020 hingga Jumat 11 September 2020.

Personel Satuan Brimob Polda Sulteng baik yang bertugas di Palu hingga Mako Batalyon dan Kompi di Kabupaten-kabupaten di Sulawesi Tengah telah melahap segala tahapan Samjas. Mulai dari lari 12 menit  dan ujian Pull up, ujian shit up, ujian push up, serta ujian shuttle run.

Kesamaptaan jasmani ini dilaksanakan untuk mengetahui sejauh mana kemampuan fisik setiap personel Brimob dan menjadi tolak ukur kekuatannya setiap enam bulan sekali.

“Karena dilaksanakan dalam masa pandemi, maka sebelum mengikuti kegiatan, seluruh peserta kesamaptaan jasmani ini wajib melakukan pemeriksaan kesehatan sesuai protokol kesehatan terlebih dahulu oleh personil Sikesjas Satbrimob Polda Sulteng,” Ujar Kasubbagrenmin Satbrimob Polda Sulteng AKP Robi Utomo

Selain itu, kegiatan dilaksanakan sebagai salah satu faktor pendukung pengembangan karier personil Brimob nantinya, antara lain sebagai persyaratan untuk mengikuti, Sespima, Sekolah Inspektur Polisi (SIP), Sekolah Alih Golongan (SAG) dan salah satu syarat dalam pengusulan kenaikan pangkat.

“Brimob itu dikenal karena fisik dan stamina yang prima, oleh karena itu kesamaptaan ini juga menjadi tolak ukur kualitas fisik dan stamina personil, apabila dinilai masih kurang maka personil tersebut wajib melakukan perbaikan dan perubahan untuk menjaga kesiapan dalam melaksanakan tugas” tutupnya. IKI

Pos terkait