PALU, MERCUSUAR – Citra Palu Minerals (CPM) terus berupaya membantu pemerintah dalam mencegah mewabahnya Covid-19 di Wilayah Sulawesi Tengah. Sebanyak 110 buah Alat Pelindung Diri (APD) dan 55 buah face shield atau alat pelindung wajah disalurkan kepada Dinas Kesehatan provinsi Sulawesi Tengah, Senin (27/04/20).
Penyerahan ratusan APD itu diserahkan langsung oleh Manager External dan Compliance PT. CPM, Amran Amier kepada Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Tengah, Reny Lamadjido.
Menurut Amran Amier, CPM terus berupaya membantu pemerintah dalam penanganan Covid-19 khususnya para tenaga medis yang kini berjuang menangani pasien di rumah sakit yang terpapar virus corona.
“ Kita ketahui bersama APD yang ada di rumah sakit maupun di Puskesmas itu sangat minim khususnya di Sulawesi tengah. Sementara hampir setiap harinya jumlah yang terpapar virus corona terus bertambah,” Kata Amran Amier.
Amran Amier juga mengemukakan bantuan APD itu diharapkan dapat mencegah serta memutus rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Sulawesi Tengah.
“Kita harus memberi support kepada para pahlawan kemanusiaan yang kini berjuang menyelamatkan nyawa mereka yang terpapar virus mematikan tersebut. Dukungan itu harus dengan aksi nyata,” tegas Amran Amier.
Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Tengah, dr. Reny Lamadjido mengungkapan rasa terima kasihnya kepada CPM yang ikut ambil bagian dalam membantu pemerintah guna memutus pandemic Covid-19.
“Saya atas nama Kepala Dinas Kesehatan mengucapkan terima kasih kepada CPM yang sudah membantu kami berupa APD dan alat Pelindung wajah yang mana alat tersebut sangat kami butuhkan saat ini,” ujar dr.Reny kepada tim CPM di sela-sela penyerahan APD, senin (27/04).