Dinsos Salurkan Sembako bagi Warga Isolasi Mandiri

DINSOS (1)

TANAMODINDI, MERCUSUAR – Sebagai bentuk kepedulian kepada keluarga dari Orang Dalam Pemantauan (ODP), Orang Tanpa Gejala (OTG) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19, Pemkot Palu melalui Dinas Sosial (Dinsos) memberikan bantuan sembako kepada pihak keluarga.

Kadis Sosial, Rommy Sandy Agung mengatakan bantuan sudah mulai disalurkan sejak adanya kasus PDP di Palu kepada keluarga yang menjalani isolasi mandiri, hal tersebut sebagai wujud kepedulian kepada keluarga yang tidak dapat bekerja di luar sehingga memerlukan bantuan sembako.

”Kita sampaikan bantuan ini kepada keluarga yang berjaga di rumah. Dengan harapan bisa meringankan beban keluarga yang ditinggal dalam menjalani perawatan, dan bagi keluarga yang isolasi mandiri. Selain sembako, warga juga diberikan pemahaman pentingnya isolasi mandiri,”jelasnya.

Sebanyak 5000 jiwa yang akan disiapkan paket sembakonya, dengan estimasi 1.250 Kepala Keluarga (kk) selama 14 hari, dengan rincian isi paketnya beras dengan banyak 0,4 kg, 10 buah ikan kaleng, minyak 3 liter dan 1 dos mie instant.

“Saat ini penyaluran sudah lima keluarga pasien PDP yang kita salurkan, rombongan datang bersama pihak Puskesmas yang melakukan pemantauan,” ungkapnya. ABS

Pos terkait