DISBUNNAK SULTENG, Siapkan Tim Pengawasan Kurban

I Made Suanta

PALU, MERCUSUAR – Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak) Provinsi Sulteng menyiapkan tim pengawas yang akan bertugas mengawasi proses kurban dengan target lokasi-lokasi pemotongan hewan kurban di sekitar Kota Palu.

Kepala Seksi Kesehatan Masyarakat dan Veteriner (Kesmavet) Bidang Kesehatan Hewan dan Kesmavet Disbunnak Sulteng, I Made Suanta menyebutkan pihaknya telah menyiapkan sekitar 80 orang tim dari dinas dan UPTD yang akan bekerja sama dengan tim dari dinas terkait di Palu.

“Setiap tahun kita membentuk tim pengawas yang ditugaskan langsung dari dinas. Selama ini terkait pengawasan kita membantu wilayah kota Palu, karena tingkat pemotongannya cukup tinggi dibanding daerah lain,” jelas Made Suanta di Palu, belum lama ini.

Selain itu, lanjut Made, pihaknya telah berkoordinasi dengan dinas terkait di Kota Palu, untuk menginformasikan kepada masyarakat melalui Camat, Lurah hingga RT jika ada masyarakat yang mau berkurban dan membutuhkan fasilitas pemeriksaan ante mortem serta post mortem hewan kurban, dapat menghubungi kontak tim pengawas kurban.

Dia juga mengungkapkan pihaknya sejak Juni 2020 telah menyebarkan informasi kepada pemerintah kabupaten dan kota di Sulteng, terkait Surat Edaran tentang penanganan kurban di masa pandemi.

“Regulasinya bagaimana, teknis di lapangan seperti apa, itu sudah kami kirim ke daerah,” tandasnya. IEA 

Pos terkait