Disdikbud Siapkan Sejumlah Lomba Jelang Hut Kota Palu

02-DISDIK HUT KOTA

PALU, MERCUSUAR – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Palu menyiapkan sejumlah agenda lomba dalam menjelang pelaksanan Hari Ulang Tahun Ke-41 Kota Palu pada 28 September 2019 mendatang.

Berbagai lomba yang akan dilaksanakan oleh Disdikbud Kota Palu, diantaranya lomba yel-yel diikuti oleh peserta didik, gerak jalan oleh peserta didik, dan Senam Maumere dikhususkan kepada pejabat di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Palu dan para kepala sekolah tingkat TK/PAUD, SD, dan SMP se Kota Palu.

Saat ini, sekolah mulai melakukan persiapan dengan melatih peserta didiknya menyiapkan yel-yel dan latihan gerak jalan. “Semua sekolah saat ini tengah mempersiapkan itu, khususnya sekolah dibawah binaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Palu, kita harapkan itu bisa berjalan dengan sukses,”kata Ketua MKKS SMP Kota Palu, Ramlah M Siri, Rabu (25/9/2019).

Begitu juga katanya terkait Senam Maumere yang melibatkan pejabat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Palu, para kepala sekolah yang tergabung dalam  Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) dan Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP Kota Palu.

Sebab para pejabat ini masing-masing memiliki kelompok dan setiap kelompok akan dinilai. “Karena ini dilombakan, jadi masing-masing kelompok itu saat ini juga sudah mulai latihan agar bisa tampil juara,”jelas Kepala SMPN 5 Palu ini.

Ketua MKKS ini juga mengingatkan, bahwa Senam Maumere ini tidak dibenarkan melibatkan staf dan guru, karena lomba satu ini hanya dikhususkan untuk para pejabat dan kepala sekolah. “Disitulah hebohnya dilihat, karena yang terlibat hanya pejabat dan para kepala sekolah, tentu ini berkaitan dengan usia dan kemampuan fisik,”tuturnya mempromosikan.

Lomba ini akan dilaksanakan tanggal 4 Oktober 2019, di halaman kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Palu.UTM

Pos terkait